Posting saya kali ini, saya akan membahas bagaimana cara menjadikan domain kita yang panjang menjadi lebih pendek. Lumayanlah buat geratisan...
Sebenarnya, banyak penyedia park domain... Tapi kali ini kita akan menggunakan dot TK dari Xtgem.
Blog saya ini sebenarnya adalah http://berlianbisnis.wapsite.me, namun saya parking di dot Tk jadi http://berlianbisnis.tk.
Keren kan... hehehe. Dan keduannya tetap bisa kita kunjungi.
Adapun langkah - langkahnya sbb ;
1. Silahkan masuk di http://www.tk. 2. Daftar dan Pilih Web Domain, masukkan domain yang Anda inginkan, Klik Next. Jika domain yang Anda pilih tersedia, tandai pada Free Domain dan klik Next. (Jika anda menggunakan ponsel, saran saya gunakan Bolt browser)
3. Masuk ke pengaturan untuk domain Anda. Klik tombol Use DNS for this domain, kemudian pilih Use My own DNS services. Nantinya akan muncul dua kolom untuk mengisi Name server. Pada kolom pertama, masukkan ns1.xtgem.com, dan kolom kedua, masukkan ns2.xtgem.com. Untuk IP Address biarkan kosong saja. Masukkan kode captcha yang di minta dan klik Next.
4. Sampai di sini anda akan di minta memasukkan alamat email dan password (ikuti petunjuknya).
5. Cek email anda dan verifikasi
Setting DNS di Dot TK anda sudah selesai, silahkan tunggu beberapa saat... Setelah sepuluh menit Coba Akses domain yang baru Anda buat (contoh : berlianbisnis.co.cc), jika sudah muncul error atau muncul tampilan xtgem, berarti domain Anda sudah siap untuk di proses pada tahap berikutnya. JIka waktu anda akses muncul tampilan sedo, berarti anda harus sabar menunggu.
6. Jika sudah muncul eror/halaman xtgem, silakan anda login ke xtgem... masuk ke Setting lalu klik Domain Parking. Masukkan nama domain yang telah Anda buat tadi (tanpa www) dan klik Parkir/Park. Jika muncul pemberitahuan bahwa nameserver tidak valid, klik Kembali dan masukkan lagi nama domain Anda (biasanya harus diulang 2-3 kali). Tapi terkadang langsung berhasil. Jika sudah tidak muncul pemberitahuan error, Selamat... berarti proses parking domain anda sudah berhasil.
Mudah kan...
Selamat menikmati alamat blog baru anda